Beberapa waktu yang lalu, jagat perfilman dikejutkan dengan kehadiran film berjudul365 Days yang tayang di Netflix. Pasalnya, film asal Polandia ini sukses menarik banyak penonton karena terbilang cukup fenomenal atas adegan-adegan sensual yang digambarkan secara eksplisit di dalamnya.
365 Dayssukses mendominasi pencarian di Netflix pada bulan Juni lalu, bahkan disebut-sebut mirip dengan film seri 50 Shades of Grey. Film bergenre romantis erotis ini diadaptasi dari novel pertama trilogi kisah jenis hubungan stockholm syndrome berjudul365 Dniyang ditulis oleh Blanka Lipinska. Kemudian, diangkat menjadi drama visual oleh sutradara Barbara Bialowas dan Tomasz Mandes.
Selain365 Days, masih ada banyak film sexual explicit lainnya lho yang bisa kalian tonton di Netflix. Penasaran apa saja? Langsung simak artikel di bawah ini!
Ini Dia 10 Film Sexual Explicit di Netflix
1.365 Days(2020)
Disebut-sebut mirip dengan film50 Shades of Gray, film365 Daysmengisahkan hidup Massimo Torricelli (Michele Morrone) yang mendadak berubah akibat kematian sang ayah di tangan lawan bisnisnya. Akhirnya ia harus mengambil alih bisnis mafia keluarganya di Sisilia, Italia.
Di sisi lain, ada Laura Biel (Anna-Maria Sieklucka), seorang direktur penjualan di sebuah hotel di Warsawa, Polandia. Ia memiliki jalan karier yang baik. Meskipun begitu, hubungan asmaranya dengan sang kekasih, Martin, tak semulus kariernya. Sikapnya selalu dingin dan tidak begitu memperdulikan Laura.
Hingga suatu hari keduanya berlibur ke Sisilia untuk merayakan ulang tahun Laura, terjadi sebuah insiden. Laura diculik oleh Massimo, dan dibawa ke kediamannya yang mewah. Hubungan antara Laura dan Massimo pun bermula dari sini, dan mereka memiliki waktu selama 365 hari untuk saling jatuh cinta.
2.Love(2015)
Lovemengisahkan Murphy (Karl Glusman), seorang mahasiswa sekolah perfilman asal Amerika yang tinggal di Paris. Ia sudah menjalin hubungan asmara selama dua tahun dengan gadis Perancis bernama Electra. Untuk bersenang-senang, mereka sepakat berhubungan seksual dengan Omi, gadis asal Denmark.
Namun ternyata, diam-diam Murphy menjalin hubungan dengan Omi (Klara Kristin) di belakang Electra (Aomi Muyock) yang akhirnya membuat mereka berpisah. Murphy pun hidup bersama Omi dan memiliki seorang anak laki-laki. Suatu hari, ibu Electra menelepon Murphy dan mencari putrinya.
Tidak tahu putrinya sudah berpisah dengan Murphy, ia menanyakan kabar Electra karena tidak dapat menghubunginya selama tiga bulan. Ibunya khawatir karena Electra mempunyai kecenderungan untuk bunuh diri. Ia pun meminta bantuan Murphy untuk mencari tahu keberadaan Electra.
3.Y Tu Mama Tambien(2001)
FilmY Tu Mama Tambienini mengisahkan Julio (Gael Garcia Bernal) dan Tenoch (Diego Luna) yang merupakan sepasang sahabat karib di Meksiko. Layaknya anak muda seusianya, mereka berdua selalu tertantang untuk melakukan hal-hal yang tidak biasa.
Ketika pasangan mereka masing-masing pergi ke Eropa, Julio dan Tenoch berusaha mendekati seorang perempuan bernama Luisa (Maribel Verdu). Mereka mengajak Luisa ke sebuah pantai imajiner hanya untuk memancingnya. Akhirnya ketiganya pun pergi, meskipun tanpa tujuan yang pasti.
Selama perjalanan, ketiganya saling bercerita tentang kisah hidup masing-masing. Luisa menceritakan kisah kematian cinta pertamanya, sedangkan Julio dan Tenoch membeberkan siapa saja yang pernah mereka tiduri. Perjalanan itu pun membuka suatu rahasia yang selama ini ditutup rapat oleh mereka.
Baca Juga :Serial Lucifer Diperpanjang Hingga Season 6
4.Blue is the Warmest Color(2013)
Diadaptasi dari novel grafis dengan judul yang sama karangan Julie Maroh,Blue is the Warmest Colorbercerita mengenai Adele (Adele Exarchopoulos), seorang remaja SMA berusia 17 tahun. Ia menjalin hubungan dengan Thomas (Jeremie Laheurte), namun anehnya ia tidak merasakan gejolak atau hasrat.
Suatu hari, Adele pergi ke sebuah gay bar bersama temannya. Di sanalah Adele bertemu dengan Emma (Lea Seydoux), seorang gadis tomboy berambut biru. Keduanya pun mulai saling mengobrol dan rutin menghabiskan waktu bersama.
Perlahan, Adele dan Emma mulai menjalin hubungan dan tinggal bersama. Hari-hari mereka diisi dengan kebahagiaan dan hasrat memuncak yang selalu tersalurkan lewat hubungan seks penuh gairah. Hingga perlahan kebahagiaan dan cinta mereka pun mendapat cobaan. Termasuk dilema yang dialami Adele.
5.Lust, Caution(2007)
Diadaptasi dari cerita pendek tahun 1950 karangan penulis China terkenal Eileen Chang, film berjudul Lust, Caution alias Se Jie ini mengangkat kisah nyata di tahun 1939-1940 dengan latar era Perang Dunia II di Shanghai dan Hong Kong.
Wong Chia Chi (Tang Wei) merupakan seorang mahasiswi Universitas Hong Kong yang pada 1938 masih seorang pemalu, berubah menjadi seorang Mak Tei Tei atau Mrs. Mak, untuk menjadi mata-mata sebuah perjuangan gerilya membebaskan China dari pendudukan Jepang.
Dengan bergabung bersama kelompok teater pimpinan Kuang Yu Min (Wang Leehom), mereka merencanakan gerakan radikal dan penuh ambisi untuk membunuh Mr. Yee (Tony Leung), yaitu orang yang paling berpengaruh dalam menentukan kerja sama antara China dan Jepang.
6.Cam(2018)
Cerita dalam film ini diangkat dari pengalaman pribadi penulis naskah, Isa Mazzei, saat dirinya bekerja sebagai wanita penghibur. Berpusat pada seorang wanita bernama Alice Ackerman (Madeline Brewer), ia bekerja sebagai livestreamer dengan nama pengguna Lola.
Lola rela berpenampilan seksi demi memperoleh penghasilan lewat gift yang diberikan oleh para penggemarnya. Agar penggemar dan uangnya semakin banyak, Lola memilih strategi lain, yaitu dengan berpenampilan seksi dan memalsukan adegan kematian.
Para penggemar Lola sangat menyukai pertunjukkan bunuh diri yang dilakukannya. Hingga akhirnya jumlah fansnya terus bertambah, bahkan secara bertahap ia terus naik sampai ke peringkat 50 teratas. Namun suatu hari, ada seseorang yang sangat mirip dengan dirinya sedang melakukan live.
Baca Juga :Kepastian Tanggal Rilis Justice League Snyder Cut
7.Newness(2017)
Film berjudulNewnessini mengisahkan perjalanan cinta antara Martin (Nicholas Hoult) yang baru bercerai dan Gabriella yang baru pindah menetap di Los Angeles. Keduanya bertemu melalui sebuah aplikasi kencan setelah mengalami kencan yang sama-sama berakhir tidak menyenangkan.
Tidak disangka, pertemuan mereka yang awalnya hanya untuk saling bersenang-senang berubah menjadi perasaan yang lebih dalam. Ketika mereka berdua mulai menjalani hubungan, akhirnya Gabriella (Laia Costa) pun pindah menetap di tempat tinggal Martin.
Hingga suatu hari hubungan mereka mulai diwarnai pertengkaran yang akhirnya mengarahkan mereka saling berselingkuh untuk meluapkan emosi masing-masing. Martin dan Gabriella dihadapi berbagai cobaan dalam hubungan mereka, termasuk kehadiran sejumlah orang di antara keduanya.
8.Below Her Mouth(2016)
FilmBelow Her Mouthini menceritakan sebuah hubungan yang tidak sengaja terjalin antara dua wanita. Jasmine dan Dallas adalah dua orang wanita dengan latar belakang dan kehidupan yang berbeda pula. Hubungan mereka bermula ketika keduanya tidak sengaja bertemu.
Jasmine (Natalie Krill) adalah seorang penata busana sukses yang telah memiliki tunangan seorang laki-laki yang telah bersama dirinya selama enam tahun. Kehidupannya berubah setelah bertemu dengan Dallas (Erika Linder), seorang pekerja perusahaan konstruksi.
Setelah pertemuan itu, mereka terpikat dan melakukan hubungan seksual. Sejak saat itu Jasmine pun bergulat dengan dirinya untuk memahami orientasi seksual dirinya dan bagaimana ia harus menyikapi hubungannya dengan sang tunangan.
Baca Juga :11 Film Terbaik yang Dibintangi Will Ferrell
9.Oh, Ramona!(2019)
Film ini mengisahkan Andrei (Bogdan Iancu) dalam mengejar Ramona (Aggy K. Adams). Andrei yang menyukai Ramona sejak dulu akhirnya memberanikan diri untuk mendekatinya pada suatu pesta. Tak disangka, saat itu Ramona mengajaknya ke sebuah kamar kosong untuk melakukan hubungan seksual.
Karena suatu hal, keduanya bertengkar yang memicu perkelahian hingga akhirnya membuat Andrei mendapatkan skorsing dari sekolah. Selama masa skorsing itulah, Andrei dan ibunya pergi berlibur. Di hotel tempat ia menginap, Andrei bertemu dengan Anemona (Holly Horne).
Keduanya langsung jatuh cinta pada pandangan pertama, namun sayangnya Anemona sudah memiliki pacar sehingga Andrei harus rela dicampakan begitu saja. Di sisi lain, ada Ramona yang mulai menyebarkan isu negatif tentangnya. Andrei pun memutuskan untuk membalas semua perlakuan Ramona.
10.American Honey(2016)
FilmAmerican Honeyini menceritakan Star (Sasha Lane), seorang remaja yang tinggal di Muskogee, Oklahoma. Hidupnya sangat menderita, ia merawat dua anak yang bukan miliknya dan tinggal bersama ayah mereka yang sering melakukan kekerasan seksual, Nathan.
Suatu hari dirinya bertemu dengan seorang pemuda bernama Jake (Shia LaBeouf), yang kemudian menawarinya sebuah pekerjaan sebagai bagian dari kru penjualan majalah. Bahkan Star juga diminta untuk ikut bersamanya ke kota Kansas.
Akhirnya Star pun bergabung dan melakukan perjalanan ke seluruh wilayah Amerika Serikat, mencari nafkah dengan cara menjajakan majalah kepada para pelanggannya dan juga turut ambil bagian untuk semua pengalaman liar di masa mudanya.
Baca Juga :Sinopsis Sementara Selamanya, Miniseri Penuh Haru
Itu dia 10 film sexual explicit yang bisa kalian tonton di Netflix! Gimana? Kalian sudah nonton yang mana saja nih? Jangan lupa, nantikan terus artikel IndoGeek yang lain, ya!